Shiwy Pembelajar

Shiwy Pembelajar

Rabu, 12 November 2014

KENAPA ODOJ (One Day One Juz)...?


==============================================================================================
OSM 16/11/2014

Bismillahirrahmanirrahim

KENAPA ODOJ (One Day One Juz)...?

1 Jalan mengenal Allah adalah dengan mempelajari Al-Quran
Dengan mempelajari Al-Qur'an maka kita akan tau tujuan hidup kita, yaitu
Berjumpa dengan Allah & Berjumpa dengan sahabat sahabatnya yang soleh soleha,
Orang-orang yang begitu rindu berjumpa Allah dihari akhir karena mereka beramal soleh

Seseorang yang semakin belajar akan mengantarkan pada keimanan
Allah memberi kita modal untuk belajar dan menjemput keimanan berupa,
Pendengaran => Penglihatan => Akal & Hati
Sahabat...
mencari ilmu adalah jihad & tidak akan berkah jika didampingi maksiat.
Bagi siapa bersusah payah menuntut ilmu, maka akan dimudahkan jalan menuju syurga
Karena itulah wahyu yang pertama kali turun adalah "IQRO (Bacalah) karena musuh kita adalah kebodohan

Semakin besar kita memahami Al-Quran, sebesar itu kita dapat menikmati hidayah
Mintalah tiap hari petunjuk, karena tiap detik syetanpun tak berhenti menghasut kita

Dari Ibnu Abbas r.a., beliau mengatakan ada seseorang yang bertanya kepada Rasulullah saw. “Wahai Rasulullah, amalan apakah yang paling dicintai Allah?” Beliau menjawab, “Al-hal wal murtahal.” Orang ini bertanya lagi, “Apa itu al-hal wal murtahal, wahai Rasulullah?” Beliau menjawab, “Yaitu yang membaca Al-Qur’an dari awal hingga akhir. Setiap kali selesai ia mengulanginya lagi dari awal.” (HR. Tirmidzi)

Generasi sahabat dapat menjadi generasi terbaik (baca; khairul qurun) adalah karena mereka memiliki ihtimam yang sangat besar terhadap Al-Qur’an , para sahabat rasul khatam qur'an setiap bulan. Sayid Qutub dalam bukunya Ma’alim Fii Ath-Thariq menyebutkan tiga faktor yang menjadi rahasia mereka mencapai generasi terbaik seperti itu

Pertama
karena mereka menjadikan Al-Qur’an sebagai satu-satunya sumber pegangan hidup, sekaligus membuang jauh-jauh berbagai sumber-sumber kehidupan lainnya

Kedua,
ketika membacanya mereka tidak memiliki tujuan-tujuan untuk tsaqafah, pengetahuan, menikmati keindahan ataupun tujuan-tujuan lainnya. Namun tujuan mereka hanya semata-mata untuk mengimplementasikan apa yang diinginkan Allah dalam kehidupan mereka

Ketiga,
mereka membuang jauh-jauh segala hal yang berhubungan dengan masa lalu ketika jahiliyah. Mereka memandang bahwa Islam merupakan titik tolak perubahan, yang sama sekali terpisah dengan masa lalu, baik yang bersifat pemikiran ataupun kebudayaan

Assalamu'alaikum wr wb?

Shiwy Maulina

KeIMANAN dimanakah dirimu


OSM 16/11/2014

Bismillahirrahmanirrahim


وَلَكِنَّ اللَّهَ حَبَّبَ إِلَيْكُمُ الْإِيمَانَ وَزَيَّنَهُ فِي قُلُوبِكُمْ وَكَرَّهَ إِلَيْكُمُ الْكُفْرَ وَالْفُسُوقَ وَالْعِصْيَانَ أُولَئِكَ هُمُ الرَّاشِدُونَ (7) فَضْلًا مِنَ اللَّهِ وَنِعْمَةً وَاللَّهُ عَلِيمٌ حَكِيمٌ

“Tetapi Allah menjadikan kamu “cinta” kepada keimanan dan menjadikan keimanan itu indah di dalam hatimu serta menjadikan kamu benci kepada kekafiran, kefasikan, dan kedurhakaan. Mereka itulah orang-orang yang mengikuti jalan yang lurus, sebagai karunia dan nikmat dari Allah. Dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana.” (QS. Al-Hujurat: 7-8).

Ke IMANAN dimanakah Engkau berada...?
Sungguh hatiku gundah dan gelisah saat kau jauh dariku
segala yang kuperbuat terasa hampa..
aku takut jika kau pergi terlalu lama

Ke IMANAN dimanakah Enkau berada...?
Sungguh aku takut saat dalam kehidupan nyata tapi fana
begitu keras hatiku untuk mendekat padamu, entah ia sudah membeku, atau hilang dalam hatiku

Ke IMANAN dimanakah Engkau berada...?
Duluku begitu menikmati indahnya ketaatan kepada-Nya
tapi saat ini, seolah semua menjadi berat terasa

Ke IMANAN dimanakah Engkau berada...?
IMAN berati AMAN..
Apa yang membuatku aman...?
UANG apakah TUHAN
Hamba apakah LILLAH

IMAN berati PERCAYA...
Percayakah aku akan hari bertemu dengan TUHANku ALLAH
Yang membuat harusnya aku selalu bersemangat untuk bertemu dengan MU lewat KEMATIAN
Tapi malu aku mengatakan RINDU
Jika IMAN jauh dariku hingga tak berujung AMAL hanya karena-Mu

Wahyu pertamamu adalah kata IQRO (Bacalah) karena kau tau bahwa musuh utama adalah kebodohan
Dengan Belajar => Maka Niat Kita Akan Lurus => Amal akan jalan terus => Habit semakin mulus => Dakwah Semangat Tulus

Jemputlah IMAN dengan BELAJAR untuk MENGAJAR yang berbuah AMAL

Assalamu'alaikum wr wb?

Shiwy Maulina